Guna membentuk PNS yang mempunyai sikap, disiplin, jiwa korsa, kepribadian, etika, integritas, kerjasama, serta ketahanan mental dan fisik yang baik guna menunjang pelaksanaan tugas kedinasan, serta meningkatkan pengetahuan, keahlian, ketrampilan dan sikap PNS untuk dapat melaksanakan tugas-tugas kedinasan secara profesional dengan dilandasi kepribadian dan etika Pegawai Negeri Sipil sesuai dengan kebutuhan instansinya dan untuk memantapkan sikap dan semangat pengabdian PNS yang berorientasi pada pelayanan pengayoman dan pemberdayaan masyarakat, Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Kendal melaksanakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Kesamaptaan bagi Calon Pegawai Negeri Sipil dari Program Pegawai Tidak Tetap Kementerian Kesehatan dan Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian Pemerintah Kabupaten Kendal.
Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 (tiga) hari pada tanggal 5 s/d 7 Desember 2017. Pendidikan dan Pelatihan Kesamaptaan diikuti oleh 151 peserta yang terdiri dari 135 CPNS Program Pegawai Tidak Tetap Kementerian Kesehatan dan 16 CPNS Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Stadion Madya Kendal Jl. Laut Kendal dengan materi dan narasumber :
Perencanaan, Pengangkatan dan Mutasi Pegawai (BKPP Kab. Kendal)
Share: