Pemerintah Kabupaten Kendal melalui Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Kendal melaksanakan kegiatan Sumpah/Janji PNS dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kendal. Adapun kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 17 Oktober 2018 bertempat di Pendopo Kabupaten Kendal
Peserta sumpah janji ada 2 jenis :
Sebelum acara pengambilan sumpah/janji PNS terlebih dahulu diserahkan secara simbolis SK PNS dari perwakilan formasi Pegawai Tidak Tetap Kementerian Pertanian Tahun 2017.Selanjutnya diadakan pengambilan sumpah/janji PNS dan penandatanganan Berita Acara secara simbolis oleh perwakilan PNS, Saksi-saksi dan Sekretaris Daerah dengan didampingi rohaniwan masing-masing.
Dalam sambutannya kepada 16 PNS formasi Pegawai Tidak Tetap Kementerian Pertanian Tahun 2017 dan PNS lainnya yang telah diambil sumpah/janjinya, Bupati Kendal melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Kendal, Moh Toha, S.T, M.Si, menyampaikan selamat karena telah menjadi pegawai negeri sipil yang utuh, dengan segenap konsekuensi dan tanggung jawab moral yang diembannya. Sumpah atau Janji yang telah diucapkan ini merupakan tanggung jawab moral yang nantinya akan dipertanggungjawabkan di hadapan Tuhan Yang Maha Esa. Dengan demikian, diharapkan kepada para Pegawai Negeri Sipil untuk selalu ingat dan berpegang pada nilai religius dalam menjalankan tugas dan fungsinya serta senantiasa meningkatkan kinerja secara profesional sesuai dengan tupoksi dan kompetensinya dalam bekerja.
Peningkatan profesionalisme ASN sudah tidak dapat ditawar lagi, setiap PNS dituntut untuk memberikan kontribusi kinerja yang jelas dan terukur dalam rangka mendukung terwujudnya pembangunan daerah yang berkualitas. Menjadi Aparatur Sipil Negara yang profesional dan menjadi pelayan bagi masyarakat serta mampu menjadi penggerak, motivator dan teladan bagi organisasi birokrasi di Pemerintah Kabupaten Kendal.
Share: