Dalam Rangka mengetahui pendayagunaan alumni peserta pelatihan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kendal, BKPP pada hari Jumat, tanggal 1 Juli 2022 telah melaksanakan Evaluasi Pasca Pelatihan bagi Alumni Peserta Pelatihan Dasar, Pelatihan Kepemimpinan, Pelatihan Fungsional dan Pelatihan Teknis. Sejumlah 90 alumni peserta pelatihan hadir di Gedung Abdi Praja Kabupaten Kendal dalam kegiatan tersebut.
Metode pelaksanaan evaluasi pasca pelatihan adalah melalui pengisian kuesioner pada link yang telah diberikan kepada alumni peserta pelatihan.
Tujuan dari kegiatan evaluasi pasca pelatihan ini adalah :
1. sejauh mana para alumni mampu menerapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama mengikuti pelatihan dalam melaksanakan tugas-tugas pekerjaan dalam jabatan yang diembannya (efektivitas pekerjaan individu yang bersangkutan);
2. sejauh mana para alumni didayagunakan potensinya, baik dalam jabatan fungsional maupun jabatan struktural dalam rangka pembinaan karier pegawai negeri sipil atau karier pegawai yang bersangkutan; dan
3. sejauh mana manfaat setiap mata ajar pelatihan yang diikuti untuk menyelesaikan tugas di instansi masing-masing.
Share: